PC3 (Physics Comprehension and Creativity Contest)

PC3 merupakan sebuah kompetisi yang menggali kreativitas mahasiswa dalam membuat alat peraga yang berkaitan dengan konsep Fisika. Peserta lomba adalah sebuah tim yang terdiri dari tiga orang. Tiap kelompok diberikan kebebasan untuk membuat proposal mengenai rancangan alat. Setelah melalui seleksi awal, 10 kelompok terbaik membuat alat peraga untuk kemudian dipresentasikan.

A. Tema
"Save Our Earth With Physics"

B. Waktu Pelaksanaan
Pendaftaran : 1 September - 1 Oktober 2012
Batas Pengumpulan Makalah : 10 Oktober 2012
Pengumuman Kelompok Lolos Final : 18 Oktober 2012
Pengerjaan Alat : 18 Oktober - 10 November 2012
Babak Final : 11 November 2012
Pembagian Hadiah : 18 November 2012

C. Tempat Pelaksanaan
Gedung FPMIPA Universitas Pendidikan Indonesia

D. Ketentuan peserta
  1. Peserta adalah Mahasiswa-mahasiswi Universitas Negeri, Swasta, Politeknik dan sederajat se-Bandung Raya, masih aktif kuliah .
  2. Peserta diwajibkan untuk membayar biaya registrasi dan mengisi form pendaftaran.
  3. Peserta diperbolehkan dari jurusan mana saja.

E. Ketentuan Pendaftaran
  1. Peserta mengisi formulir pendaftaran dan surat pernyataan sesuai lomba yang ingin diikuti, yang dapat diunduh di www.physicsexpo.hmffpmipa.com
  2. Keikutsertaan peserta pada kegiatan ini dikenakan biaya pendaftaran sebesar :Rp 100.000,-/kelompok untuk PC3
  3. Peserta membayar biaya pendaftaran.
    Pembayaran Biaya Pendaftaran dapat dilakukan melalui transfer ¬ke rekening Bank BNI cabang UPI dengan nomor rekening 0200207768 a/n Bunga Mardiya
  4. Peserta mengirim formulir pendaftaran yang telah diisi dan scan bukti pengiriman biaya pendaftaran ke email physicsexpo@yahoo.com
  5. Peseta melakukan konfirmasi setelah pembayaran biaya pendaftaran dan pengiriman formulir pendaftaran ke Putri Aulia (083812791271) atau Dessy NJ (081378430404) dengan format :
    PC3_(nama univ)_(jurusan)_(nama kelompok)_(nama ketua kelompok)
    Contoh : PC3_Universitas Pendidikan Indonesia_Fisika_Kuantum_Tata Taryana
  6. Pengiriman formulir dan pembayaran biaya pendaftaran dilakukan pada tanggal 1September – 1 Oktober 2012

F. Ketentuan Lomba
PC3 dibagi menjadi beberapa babak:

Babak Penyisihan
  1. Satu kelompok mengirimkan satu buah makalah.
  2. Peserta mengirimkan soft file Karya Tulis Ilmiah via email ke physicsexpo@yahoo.com dan kirim hardfile via pos ke kantor Jurusan Pendidikan Fisika FPMIPA Universitas Pendidikan Indonesia alamat Jalan Dr. Setiabudi No 229 Bandung lantai 4 sampai tanggal 10 oktober 2012
  3. Peseta melakukan konfirmasi kembali setelah pengiriman soft dan hard file karya tulis ilmiah ke Taruna (089654926062) dengan format :
    PC3_(nama universitas)_(jurusan)_(nama kelompok)_(nama ketua kelompok)_(nama judul makalah)
  4. Karya tulis ilmiah berupa makalah yang bertema : “Save our earth with Physics”
  5. Judul makalah yang diajukan belum pernah diikutsertakan dalam lomba lain.
  6. Makalah yang diserahkan murni hasil karya peserta, jika terjadi pelanggaran maka peserta akan didiskualifikasi.
  7. Seluruh makalah yang masuk akan diseleksi oleh juri sehingga terpilih 10 kelompok yang akan mengikuti putaran final dan akan diumumkan pada 17 Oktober 2012

Pengerjaan alat
Pembuatan Alat : 10 kelompok yang telah terpilih diberikan waktu kurang lebih 3 minggu untuk mengerjakan alat sesuai dengan makalah yang diajukan mulai dari 18 oktober – 10 November 2012

Babak Final
  1. Peserta adalah 10 kelompok yang terpilih dan telah mengerjakaan prototype nya
  2. Seluruh peserta diharuskan menghadiri technical meeting pada waktu yang telah ditentukan oleh panitia.
  3. Pada babak final peserta membawa prototype dan dipresentasikan dihadapan juri.
  4. Kemudian Juri mengujikan apakah alat tersebut sesuai atau tidak
  5. Saat presentasi peserta dapat menggunakan media presentasi seinovatif mungkin, baik berupa slide presentasi ataupun lainnya
  6. Diambil 3 kelompok yang akan menjadi juara dalam PC3
  7. Alat yang terpilih akan diikutsertakan pada acara pameran alat fisika di bazaar physics expo 2012


G. Download

0 komentar

Silakan tulis komentar/kritik/saran/pertanyaan Anda di sini. Terima kasih.

Organized by:
Sponsored by: